Setelah mempelajari tiga materi di BAB II Bioproses ini, maka untuk mengukur pengetahuan kalian silahkan kerjakan soal dibawah ini !
1. Apabila kita mandi di air laut,maka kemungkinan yang akan terjadi adalah ....
A. tubuh kelebihan air karena osmosis terjadi dari air laut menuju sel tubuh
B. tubuh kelebihan air karena difusi terjadi dari air laut menuju sel tubuh
C. tubuh kekurangan air karena osmosis terjadi dari air laut menuju sel tubuh
D. tubuh kekurangan air karena osmosis terjadi dari tubuh menuju air laut
E. tubuh kekurangan air karena difusi terjadi dari air laut menuju sel tubuh
2. Bagian yang berlabel x, y, z pada gambar struktur membran adalah …
A. lipida, glokolipida, protein
B. protein, glikolipida, lipida
C. glikolipida, protein, lipida
D. glikoperotein, lipida, protein
E. glikoprotein, protein, lipida
3. Berikut ini adalah percobaan tentang osmosis Perbedaan permukaan larutan setelah hari kedua adalah … (1995)
A. X naik – Y turun, sebab X isotonis dengan Y
B. X naik – Y turun, sebab X hipertonis dari Y
C. X turun – Ynaik, sebab X hipertonis dari Y
D. Y turun – X turun, sebab X dan Y isotonis Y
E. Y turun – X naik, sebab Y hipertonis dari Y
4. Secara garis besar langkah pencetakan protein terjadi melalui 2 tahap yaitu ....
A. replikasi dan sintesis
B. translasi dan replikasi
C. transkripsi dan translasi
D. sintesis dan replikasi
E. sintesis dan translasi
5. Diketahui daftar kodon sebagai berikut.
Jika urutan asam amino yang terbentuk adalah glutamin - leusin - arginin - alanin - prolin, maka kodogennya adalah ....
A. GTT AAS TST SGA GGT
B. GAA TTG AGA GST SSA
C. SUU AAS USU SGA GGU
D. GAA UUG AGA GSU SSA
E. TTS SAA TST AGS TGG
6. Tahapan sintesis protein:
1. RNAd meninggalkan inti menuju ribosom.
2. RNAt mengangkut asam amino yang dibutuhkan sesuai kode genetik kemudian bergabung dengan RNAd.
3. RNAd dibentuk oleh DNA dalam inti.
4. Asam amino berjejer sesuai dengan urutan kode genetika.
5. Terjadi protein yang dikehendaki.
Urutan sintesis protein yang benar adalah ....
A. 1, 2, 3, 4, dan 5
B. 1, 3, 4, 1, dan 2
C. 2, 3, 4, 1, dan 5
D. 3, 1, 2, 4, dan 5
E. 2, 3, 4, 5, dan 1
7. Pembelahan meiosis/reduksi bertujuan untuk.....
A. membentuk 4 sel anak yang sama dengan induk
B. mempertahankan jumlah kromosom sel anak
C. agar jumlah kromosom generasi berikutnya tetap
D. mempertahankan sifat kromosom
E. membagi sifat kromosom agar sama
8. Berdasarkan tahapan pada meiosis, anafase I ditunjukkan oleh gambar...
A. 1
B. 2
C. 3
D. 4
E. 5
9. Pada pembelahan mitosis, peristiwa berikut ini yang benar ....
10. Pengangkutan secara aktif adalah ….
A. Gerakan molekul dari konsentrasi tinggi ke konsentrasi yang lebih rendah
B. Gerakan air dari konsentrasi yang rendah ke konsentrasi yang tinggi
C. Pengangkutan air masuk ke dalam sel dan merupakan gerakan dua arah
D. Pengangkutan yang tidak memerlukan energi dengan gerakan bolak-balik
E. Pengangkutan yang memerlukan energi dan merupakan gerakan satu arah
KIRIMKAN JAWABAN ANDA KEPADA GURU MELALUI WHATSAPP