Bagi lulusan SMA/sederajat , tahun ini kembali Sekolah Kedinasan masih menjadi favorit untuk melanjutkan pendidikan dan mengembangkan karier di lembaga pemerintah. Mengingat saat lulus Sekolah Kedinasan otomatis bisa menjadi calon Aparatur Sipil Negara (ASN).
Adapun waktu pendaftaran di buka mulai 1 April - 30 April 2023 pada situs SEKOLAH KEDINASAN 2023
Perlu di ketahui , meski biaya pendidikan gratis namun Sekolah Kedinasan memiliki biaya pendaftaran dalam tahapan seleksi calon peserta.
Setiap sekolah kedinasan memiliki besaran biaya pendaftaran yang berbeda sesuai dengan kebutuhan seleksi dan peraturan yang berlaku di lingkungannya.
Pengadaan biaya pendaftaran Sekolah Kedinasan ini sebagaimana telah diatur dalam Peraturan Pemerintah Nomor 7 Tahun 2015 Tentang Jenis dan Tarif Penerimaan Negara Bukan Pajak maupun Peraturan Pemerintah Nomor 63 Tahun 2016 Tentang Jenis dan Tarif Atau Jenis Penerimaan Negara Bukan Pajak.
Berapa biaya pendaftaran di masing-masing Sekolah Kedinasan? Melansir masing-masing laman sekolah kedinasan, berikut rincian biaya pendaftarannya:
1. Sekolah Tinggi Akuntansi Negara (STAN)
Biaya pendaftaran STAN adalah Rp 350.000 yang didasarkan pada Peraturan Menteri Keuangan (Permenkeu) Nomor 27/PMK.05/2021 tentang Tarif Layanan Badan Layanan Umum Politeknik Keuangan Negara STAN yang masih berlaku hingga saat ini.
2. Sekolah Tinggi Intelijen Negara (STIN)
Calon peserta seleksi STIN yang dinyatakan lulus administrasi maka harus membayar biaya tes SKD sebesar Rp 50.000. Ketentuan biaya tes SKD ini sebagaimana Peraturan Pemerintah No. 63 Tahun 2016.
3. Institut Pemerintahan Dalam Negeri (IPDN)
Pelaksanaan SCPD IPDN 2023 tidak dipungut biaya. Namun, berdasarkan Peraturan Pemerintah Nomor 63 Tahun 2016, calon peserta dikenakan biaya tes SKD sebesar Rp 50.000.
4. Sekolah Tinggi Ilmu Statistik (STIS)
Berdasarkan Peraturan Pemerintah Nomor 7 Tahun 2015 tentang Jenis dan Tarif Penerimaan Negara Bukan Pajak Yang Berlaku Pada Badan Pusat Statistik, calon peserta seleksi STIS dikenakan biaya seleksi Rp 300.000.
5. Sekolah Tinggi Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (STMKG)
Biaya pendaftaran STMKG terdiri dari tiga jenis yakni biaya pendaftaran Rp 75.000, biaya tes SKD Rp 50.000, dan biaya pelaksanaan SKB Rp 50.000.
6. Politeknik Siber dan Sandi Negara (Poltek SSN)
Biaya pendaftaran Poltek SNN terdiri dari dua yakni biaya tes SKD Rp 50.000 dan biaya seleksi akademis sebesar Rp 50.000. Kedua biaya tersebut sesuai dengan Peraturan Pemerintah Nomor 63 Tahun 2016.
7. Sekolah kedinasan di bawah Kementerian Perhubungan (Kemenhub) RI
berikut rincian biaya daftar masing-masing perguruan tinggi:
- Politeknik Transportasi Darat Indonesia STTD (PTDI-STTD): Rp 150.000
- Politeknik Transportasi Sungai Danau Penyeberangan (POLTRANS SDP) -Palembang: Rp 150.000
- Politeknik Transportasi Darat (POLTRADA) Bali: Rp 150.000
- Politeknik Keselamatan Transportasi Jalan (PKTJ) Tegal: Rp 150.000
- Politeknik Perkeretaapian Indonesia (PPI) Madiun: Rp 300.000
- Sekolah Tinggi Ilmu Pelayaran (STIP): Rp 150.000
- Politeknik Ilmu Pelayaran (PIP) Semarang: Rp 135.000
- Ilmu Pelayaran (PIP) Makassar: Rp 135.000
- Politeknik Pelayaran (POLTEKPEL) Surabaya: Rp 150.000
- Politeknik Penerbangan Indonesia (PPI) Curug: Rp 150.000
- Politeknik Penerbangan (POLTEKBANG) Surabaya: Rp 150.000
- Politeknik Penerbangan (POLTEKBANG) Makassar: Rp 150.000
- Politeknik Penerbangan (POLTEKBANG) Medan: Rp 150.000
- Akademi Penerbang Indonesia (API) Banyuwangi: Rp 150.000
- Politeknik Penerbangan (POLTEKBANG) Jayapura: Rp 150.000
- Politeknik Pelayaran (POLTEKPEL) Sorong: Rp 150.000
- Politeknik Pelayaran (POLTEKPEL) Malahayati - Aceh: Rp 125.000
- Penerbangan (POLTEKBANG) Palembang: Rp 150.000
- Politeknik Pelayaran (POLTEKPEL) Sumatera Barat: Rp 150.000
- Politeknik Pelayaran (POLTEKPEL) Banten: Rp 150.000
- Politeknik Pelayaran (POLTEKPEL) Barombong: Rp 150.000
- Politeknik Pelayaran (POLTEKPEL) Sulawesi Utara: Rp 150.000
Sekali lagi , ditegaskan bahwa biaya pendidikan gratis namun pelamar cuma bayar biaya pendaftaran.